Kamis, 27 Februari 2020

Mengapa Perempuan Itu Mau Disamakan Dengan Laki-Laki ?


Mengapa Perempuan Itu Mau Disamakan Dengan Laki-Laki ?

perayaan ekaristi di kapela stasi Naru - pembukaan acara sosialisasi
Gender dan Pemberdayaan Perempuan. foto by : komsossanjos.

Komsossanjosnews _ Minggu 23 Februari 2020 bertempat di Aula Kapela Stasi Naru diadakan sosialisasi tentang Gender dan Resolusi Konflik. Acara yang merupakan program kerja DPP seksi Keadilan, Perdamaian, Migran Perantauan, Gender dan Pemberdayaan Perempuan (KPMP-GPP) Paroki St. Yosef Bajawa yang diketuai oleh Ibu Ros Nay Botha ini, dilaksanakan bekerjasama dengan Divisi Gender dan Pemberdayaan Perempuan Keuskupan Agung Ende (KAE).
Acara diawali dengan misa yang dipimpin oleh RP. Armin Radho, OCD ini dimulai pukul 09.00 pagi kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi. Dalam sambutan awalnya, RP. Armin Radho, OCD mengharapkan agar acara ini dapat berjalan dengan baik dan semua peserta bisa mengikutinya hingga selesai. Beliau memunculkan pertanyaan sentilan, mengapa perempuan itu mau disamakan dengan laki-laki padahal perbedaan itu rahmat dan karunia? dan mengapa perempuan ingin disentarakan? yang diharapkan dapat terjawab dalam sosialisasi nantinya.

suasana saat sosialisasi Gender dan Pemberdayaan Perempuan
di aula kapela stasi Naru. foto by : komsosanjos

Hadir dalam acara ini, 103 orang peserta yang berasal dari pengurus stasi,  pengurus lingkungan, pengurus KUB dan utusan orang muda katolik (OMK) serta utusan umat di stasi Sta. Maria Gunung Karmel Naru.
Sosialisasi ini menghadirkan tim pemateri antara lain Ibu Beatris Wea dan Ibu Jane Maria Seke dari Divisi Gender dan Pemberdayaan Perempuan KAE, ibu Alfonsa Goa dari KPMP-GPP DPP St. Yosef serta  Ibu Lidwina Dhiu dari  Seksi Paskel DPP St. Yosef.
Sosialisasi ini diharapkan dapat menyatukan pandangan dan menambah wawasan umat. #red.komsossanjos



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KOMPOSISI DPP PERIODE 2021 - 2026

 DAFTAR KEPENGURUSAN DPP ST. YOSEP BAJAWA PERIODE 2021 - 2026 Hari, Minggu 19 Desember 2021, pukul 10.00 (witeng) bertempat di Gereja Paroki...